Yakinkan Konduktifitas Wilayah, Babinsa Dampingi Pelaksanaan Vaksinasi di Puskesmas Keling II

 

Jepara - Dalam menciptakan Konduktifitas di wilayah Babinsa  koramil 08/keling  Serma Rudi melakukan pendampingan vaksinasi yang bertempat di puskesmas Keling II untuk warga yang akan melaksanakan Vaksin, Rabu  (13/10/2021).

 

 

Pelayanan terhadap masyarakat ini di tunjukan oleh Babinsa Serma Rudi guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga.

 

 

Pelaksanaan vaksinasi Covid 19 terhadap Lansia, pemuda dan remaja, pada Pelaksaan Vaksinasi kali ini di lakukan oleh tenaga kesehatan Puskesmas Keling II Kecamtan  Keling.

 

 

Sebelum pelaksanaan vaksin petugas kesehatan Puskesmas Keling II  terlebih dahulu melakukan beberapa hal terhadap pelaksanaan vaksinasi diantaranya Pendaftaran, Screning dan Observasi. Screning penting dilaksanakan untuk mengetahui ada tidaknya penyakit oleh penerima Vaksin dan kemudian Obeservasi merupakan tahap sesudah vaksin yaitu menunggu sekitar 30 menit untuk mengetahui ada tidaknya reaksi setelah di vaksin.

 

Pada kesempatan ini Babinsa tidak lupa melakukan himbauan-himbauan tentang pentingnya menerapkan Prokes dan pentingnya vaksin.

 

 

"Pengamanan dan pendampingan Pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 ini merupakan kegiatan yang akan terus di laksanakan TNI terutama Babinsa dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 dengan tujuan pelaksanaan vaksinasi ini dapat berjalan aman dan tertib," Ujar Babinsa.

 

Dalam program pemerintah seperti halnya melakukan pengamanan dan mendampingi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 terhadap masyarakat yang bertujuan untuk menekan penyebaran Covid-19 sehingga masyarakat dapat terhindar dari virus Covid-19, pungkas Serma Rudi.

0 komentar:

Posting Komentar